Banner Iklan Aruna

Kemenag NTB Kabupaten dan Kota Bertemu Gubernur Bahasannya Haji, Guru PAI, Madarasah dan lain-lain

  • Bagikan
Kemenag NTB Kabupaten dan Kota Bertemu Gubernur Bahasannya Haji, Guru PAI, Madarasah dan lain-lain
Kemenag NTB Kabupaten dan Kota Bertemu Gubernur Bahasannya Haji, Guru PAI, Madarasah dan lain-lain

MATARM, radarntb.com – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), H. Zamroni Aziz, beserta jajarannya melakukan pertemuan silaturahmi dengan Gubernur NTB, H. Lalu Muhammad Iqbal, di ruang tamu gubernur pada Senin, 14 April 2025., bahasannya tentang Haji, status guru PAI, Madrasah dan lain-lain.

Gubernur NTB H. Lalu Muhammad Iqbal didampingi Asisten 1 Setda NTB H. Fathurrahman menyambut langsung kedatangan rombongan dalam suasana penuh kekeluargaan.

Banner Iklan Aruna

Dalam kesempatan tersebut, H. Zamroni Aziz memperkenalkan seluruh pejabat dan Kepala Kantor Kemenag Kabupaten/Kota se-NTB.

Ia juga menyampaikan laporan mengenai persiapan keberangkatan haji tahun 2025 yang saat ini berjalan dengan baik, serta pelaksanaan berbagai kegiatan keagamaan di NTB.

“Alhamdulillah, untuk tahun ini embarkasi Lombok memiliki 12 kloter,” ungkap H. Zamroni Aziz.

Lebih lanjut, H. Zamroni Aziz mengharapkan pertemuan ini dapat mempererat sinergitas antara Kemenag NTB dan Pemerintah Provinsi NTB. Beliau juga memperkenalkan Relawan Moderasi Beragama (RELASI) yang telah menjadi proyek percontohan di tingkat nasional.

“Kementerian Agama siap berkolaborasi dengan Pemprov dalam bidang pendidikan, termasuk di Pondok Pesantren, mendukung program BAZNAS dalam mensosialisasikan zakat melalui penyuluh agama, serta berkomitmen untuk mendukung dan menyukseskan program NTB Makmur Mendunia di tahun 2025,” tegas H. Zamroni Aziz.

“Seluruh keluarga besar Kementerian Agama, termasuk Kemenag Kabupaten/Kota se-NTB, para penghulu, penyuluh, dan guru madrasah, siap bergandengan tangan mewujudkan NTB Makmur Mendunia,” imbuhnya.

Pertemuan singkat itu juga menyentuh pembahasan mengenai status Guru Pendidikan Agama Islam (PAI) yang diangkat oleh Pemerintah Daerah dan pembayaran sertifikasi yang dilakukan oleh Kemenag. Pihaknya berharap adanya masukan dari Gubernur NTB terkait hal ini.

Gubernur NTB menyambut baik inisiatif dan laporan dari Kanwil Kemenag NTB. Ia menyampaikan bahwa konsolidasi lintas agama yang berjalan harmonis di NTB merupakan modal penting untuk pembangunan daerah.

Kekuatan umat beragama akan menjadi fondasi yang kokoh dalam mendukung pembangunan NTB, baik dari aspek rohani maupun spiritual.

“Kemenag merupakan mitra utama Pemprov khususnya tentang keagamaan dan saya yakin kemenag mampu membuat sekolah-sekolah yang mampu bersaing dengan SMA yang kami miliki,” ungkap miq Iqbal dalam pertemuan hangat tersebut.

Terkait pembayaran Guru PAI, Gubernur yang akrab disapa Mamiq Iqbal ini menyampaikan perlunya membangun kesepakatan bersama dan melakukan komunikasi lebih lanjut.

Ia juga menegaskan perhatian besar Pemerintah Provinsi NTB terhadap kesejahteraan guru PAI.

“Penggajian guru pendidikan agama islam di daerah kita harus segera diselesaikan dan mereka harus merasakan THR dan juga gaji 13 (tiga belas) karna kerja mereka sama dengan guru umum lainnya,” jelas miq Iqba.

Gubernur NTB juga mendorong Kemenag untuk mengembangkan program Madrasah Aliyah Kejuruan (MAK) dan mengapresiasi Kemenag atas keberhasilannya membangun sekolah berkualitas seperti MAN Insan Cendekia (IC) Lombok Timur yang dinilai memiliki kualitas melebihi sekolah yang dimiliki Pemprov.

  • Bagikan
Exit mobile version