Seniman Mural NTB Lukis Tembok Taman Budaya, Meriahkan HUT Bidhumas Polri ke-70
MATARAM (RadarNTB) – Kepolisan Negara Republik Indonesia (Polri) menggelar festival Mural Sabu (30/10/2021), acara itu terpusat di Markas Besar (Mabes) Polri di Jakarta, Polda NTB sendiri memusatkan kegiatan itu di Taman Budaya, Jalan Majapahit, Kota Mataram.
Acara itu di hadiri Kapolda NTB dan sejumlah Pejabat Utama Polda NTB (PJU), sejumlah Wartwan Cetak, TV dan Online juga perwakilan Seniman Mural Pilihan yang ada di NTB.
Festival Mural itu diaketahui bahwa untuk memeriahkan HUT Bidang Hubungan Masyarakat (Bidhumas) Kepolsian Negara Republik Indonesia (Polri) ke-70.
Kapolda NTB Irjen Pol Mohammad Iqbal S.I.K MH saat menghadiri festival mural Polri di Taman Budaya, Kota Mataram mengatakan, secara nasional atas perintah Kapolri melakukan Bhayangkara Mural Petifal.
“Alhamdulillah 2 perwakilan dari NTB terpilih untuk berkontestasi ditingkat Nasional, mudah mudahan tim kita dikategorikan sebagai pemenang,” ungkapnya.
Usai mengikuti pembukaan acara oleh Kapolri Jendral Polisi Listyo Sigit Prabow melalui Zoome Metting Kapolda NTB menyapa seniman mural yang sedang melukis dinding di Taman Budaya.
“hari ini saya menyapa teman – teman yang melakukan festival mural disini, tentunya sangat luarbiasa mereka mengekspresiakan lewat lukisan – lukisan, bagaiaman pesannya kepada kita semua semangat protokol kesehatan, bahwa kita harus bersatu untuk menjaga protokol kesehatan,” ungkapnya.
Bapak Kapolri menyampaikan tadi bahwa kita ingin kebebasan berekspresi silahkan dituangkan di kanfas atau didinding dannlain sebagainya
Melalui festival mural ini, sesuai arahan Kapolri, Kapolda NTB ingin merangkul semua elemen, seperti seniman, jurnalis, aktifis dan lain sebagainya.
“Semua elemen masyarakat adalah tim kami untuk menjaga keamanan,” ungkapnya.
Sementara Kabid Humas Polda NTB Kombes Pol Artanto S.I.K M.Si selaku penyelenggara kegiatan berharap seniman mural dapat bekerjasama dengan pihaknya untuk menjaga kemanan dan ketertiban masyarakat di NTB.
Melalui festipal ini pihaknya juga ingin merangkul para seniman untuk dapat menyalurkan aspirasi, ekspresi, kritik melalui media yang betul-betul pantas untuk ditampilkan.
“kami harap mereka senang bekerjasama dengan pihak kepolisian,” pungkasnya.(mn*)