google-site-verification=ifJPc0uzRA4Y4Fdt8VWeGvttPAD7V18nkgstdtOyxms SMAN 7 Kota Mataram Menggelar Kegiatan Gelar Karya P5

SMAN 7 Mataram Menggelar Kegiatan Gelar Karya P5

  • Bagikan
SMAN 7 Mataram Menggelar Kegiatan Gelar Karya P5
Pemotongan pita tanda dimulainya kegiatan Gelar Karya P5 di SMAN 7 Kota Mataram.

MATARAM radarntb.com – SMAN 7 Kota Mataram menggelar kegiatan Gelar Karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) di halaman sekolahnya, Sabtu (4/5/2024).

Kegiatan ini menampilkan sejumlah hasil karya dari siswa-siswi setempat, seperti pembuatan pupuk organik, wirausaha, tari, drama, dan lain sebagainya.

Kegiatan ini dihadiri oleh orang tua siswa yang sengaja diundang untuk menyaksikan hasil karya anak-anak mereka.

Selain itu, ada juga perwakilan dari komite, para guru, serta staf, tata usaha, dan pegawai lainnya yang ada di SMAN 7 Mataram.

Mewakili kepala Sekolah SMAN 7 yang sedang ada kegiatan bersama Dikpora NTB, waka kesiswaan Musrifin., s.pd menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk:

  1. Memberi ruang dan waktu kepada peserta didik untuk mengembangkan kompetensi dan memperkuat karakter profil pelajar Pancasila.
  2. Mengembangkan kemampuan siswa yang didapatkan melalui projek di lingkungan sekolah untuk diimplementasikan dalam kehidupan bermasyarakat.

“hari ini kita mengundang para wali siswa dan lainnya untuk menyaksikan hasil karya anak-anak kita,” jelasnya.

“kegiatan ini adalah Gelar Karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila atau yang disingkat P5),” imbuhnya.

Waka kesiswaan Musrifin menjelaskan juga bahwa, kegiatan ini terdiri dari 3 tema, yaitu:

  1. Tema 1: Gaya Hidup Berkelanjutan dengan topik pembuatan pupuk organik dari sampah organik.
  2. Tema 2: Bangunlah Jiwa dan Raga dengan topik anti perundungan.
  3. Tema 3: Kewirausahaan dengan topik makanan dan minuman khas kekinian melalui wirausaha muda.

Pada kegiatan ini, tema 1 para siswa dan siswi mempresentasikan proses pembuatan pupuk organik.

Di samping itu, di stand tema 1 juga disediakan molen pupuk dan hasil dari pengolahan yang dilakukan oleh siswa-siswi.

Untuk tema 2, para siswa dan siswi menampilkan sebuah drama tentang anti perundungan.

Pada teman 2 ini, para siswa dan menyiapkan stand hasil karya berupa poster anti perundungan, kartu motivasi, serta video drama yang telah dibuat oleh siswa-siswi.

Pada tema 3, siswa-siswi memperagakan cara membuat podcast sebagai langkah penjualan produk.

Selain itu Di stand tema 3 ini, ada bazar makanan dan minuman yang kesemuanya adalah hasil pengolahan makanan dan minuman dari siswa-siswi.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *