MATARAM radarntb.com – Aldiaz seorang mahasiswa aktif di Undikma, salah satu pembalap Indonesia pada ajang balapan motor kelas Asia di Sikruit Mandalika 11-12 Agustus 2023 bertekad juarai perhelatan Asia Road Racing Championship (ARRC).
Aldiaz merupakan pemuda kelahiran Desa Penimbung, Kabupaten Lombok Barat, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).
Ia mengaku bangga bisa lolos menjadi peserta dalam kejuaraan Asia Road Racing (ARRC) di Sirkuit Mandalika.
Ia juga bertekad akan berusaha semaksimal mungkin untuk mengharumkan nama Indonesia dan NTB pada kancah balap motor kelas Asia ini.
“saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk mendapat menjuarai balap Kelas Asia di Sikruit Mandalika 11-13 Agustus ini,” ungkap Aldiaz, dalam acara meet and greet di SMA 6 Mataram, Selasa (7/8/2023).
Aldiaz yang saat ini masih aktif sebagai Mahasiswa di Universitas Pendidikan Mataram (Undikma) meminta dukungan semua orang agar ia lebih semangat memenangkan kejuaraan ARRC Mandalika 2023 ini.
“jangan lupa saksikan dan dukung kami di ajang ARRC Mandalika 11-13 Agustus ini di Sirkuit Mandalika,” ujarnya.
Kejuaraan round ke-4 ini dibagi menjadi empat kelas, yakni pertama Asia Superbikes 1.000cc (ASB 1000), kedua Supersports 600cc (SS600), ketiga Asia Production 250cc (AP250) dan keempat Underbone 150cc (UB150).
Pada ajang ini ada sekitar 90 peserta yang akan mengikuti kejuaraan pada ajang ini, 19 diantaranya ialah pembalap muda asal Indonesia.
Untuk menyaksikan kejuaraan ARRC 2023 secara langsung di Pertamina Mandalika International Circuit atau Sirkuit Mandalika pembelian tiket dapat dilakukan melalui situs resmi themandalikagp.com.
Tiket ARRC 2023 dibagi menjadi 3 kategori, Premium Grandstand A dan B dengan harga Rp 100.000, Deluxe Class Rp 2.000.000, dan Premiere Class Rp 2.500.000.