google-site-verification=ifJPc0uzRA4Y4Fdt8VWeGvttPAD7V18nkgstdtOyxms

Lalu Gita Ariadi Resmi Jadi Pj Gubernur NTB, Ini Profil dan Karirnya - Radar NTB

Lalu Gita Ariadi Resmi Jadi Pj Gubernur NTB, Ini Profil dan Karirnya

  • Bagikan
Drs Haji Lalu Gita Ariadi M.Si Penjabat atau Pj Gubernur Nusa Tenggara Barat.
Drs Haji Lalu Gita Ariadi M.Si Penjabat atau Pj Gubernur Nusa Tenggara Barat.

MATARAM radarntb.com – Drs. Haji Lalu Gita Ariadi M.Si resmi menjabat sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB).

Lalu Gita Ariadi yang merupakan Sekretaris Daerah (Sekda) NTB itu resmi menjabat Pj Gubernur NTB setelah dilantik, Selasa pagi 19 September 2023.

Mulai hari ini ia resmi mengemban tugas menjadi Pj Gubernur menggantikan Gubernur NTB sebelumnya, Dr Zulkieflimansyah yang purna tugas.

Pelantikan Lalu Gita Ariadi dilakukan langsung oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian.

Mendagri Tito Karnavian melantik Lalu Gita Ariadi di Gedung Sasana Bhakti Praja Kantor Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Jakarta Pusat.

Profil Penjabat (Pj) Gubernur NTB, Drs Haji Lalu Gita Ariadi M.Si

Drs Haji Lalu Gita Ariadi M.Si merupakan putra asli Nusa Tenggara Barat. Ia lahir di Desa Puyung, Kecamatan Jonggat, Kabupaten Lombok Tengah, NTB pada tanggal 1 Oktober 1965.

Kendati lahir dan besar di Lombok Tengah, Namun Lalu Gita lulus Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) di Kota Mataram.

Setelah itu ia kemudian melanjutkan kuliah ke pulau Jawa. la berhasil merengkuh gelar S1, yakni Sarjana Administrasi Negara dari Universitas Brawijaya, Malang, Jawa Timur pada 1989.

Tidak sampai disitu, Lalu Gita kemudian
melanjutkan S2 di Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta, dan meraih gelar
Magister Administrasi Publik pada 2001.

Karir Pemerintahan Drs Haji Lalu Gita Ariadi M.Si

  • Kasubbag Pemberitaan Humas Setda Sumbawa 1993
  • Kasi Obyek dan Daya Tarik Wisata 1994 Dinas Pariwisata Kabupaten Sumbawa
  • Kasubbag Program Diklat Prov. NTB 1995
  • Kasubdin Pemasaran Disbudpar Prov. NTB Tahun 2002
  • Kabag PPI Biro Humas Setda Prov. NTB
  • Kabag Humas Setda Provinsi NTB 2003
  • Sekretaris Bappeda Provinsi NTB 2007
  • Kadis Budpar Provinsi NTB 2008
  • Asisten Perekonomian & Pembangunan Setda Provinsi NTB
  • Kadis Penanaman Modal dan PTSP Prov NTB
  • Sekretaris Daerah

Itulah profil dan karir singkat Penjabat (Pj) Gubernur Nusa Tenggara Barat, Drs Haji Lalu Gita Ariadi M.Si. dikutip dari Instagram @ntbprov.

  • Bagikan
Exit mobile version