google-site-verification=ifJPc0uzRA4Y4Fdt8VWeGvttPAD7V18nkgstdtOyxms Mudik Gratis yang Digagas Dishub NTB Terwujud, 200 Orang Ikut Program Ini
Banner Iklan Aruna

Mudik Gratis yang Digagas Dishub NTB Terwujud, 200 Orang Ikut Program Ini

  • Bagikan
Mudik Gratis yang Digagas Dishub NTB Terwujud, 200 Orang Ikut Program Ini
Mudik Gratis yang Digagas Dishub NTB Terwujud, 200 Orang Ikut Program Ini

MATARAM, radarntb.com – Program mudik gratis yang digagas oleh Pemerintah Provinsi NTB melalui Dinas Perhubungan akhirnya terwujud, 200 orang yang terdiri dari warga biasa dan Mahasiswa/i yang sedang menempuh pendidikan di Kota Mataram dan Lombok pada umumnya.

Mudik Gratis yang diikuti 200 orang ini terselenggara atas kerjasama degan sejumlah pihak, seperti Jasaraharja, Damri, Grab dan lain sebagainya.

Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB), Lalu Muhamad Iqbal, secara resmi melepas ratusan orang yang mengikuti program mudik gratis ini di halaman kantor Dinas Perhubungan NTB pada Kamis (27/3/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Iqbal berpesan kepada para pemudik untuk selalu berhati-hati selama perjalanan dan tidak lupa berdoa.

“Teman-teman jangan lupa baca doa, apalagi ini kondisi cuaca hujan,” ujarnya. Ia juga menitipkan pesan kepada mahasiswa untuk menyampaikan salam kepada keluarga di kampung halaman. “Adik-adik selamat jalan ya, sampaikan salam sama keluarga,” pesannya.

Kepala Dinas Perhubungan NTB, Lalu Mohammad Faozal, menjelaskan pihaknya telah menyiapkan delapan armada bus untuk program ini.

Armada tersebut terdiri dari lima bus besar dan tiga Hiace dengan total kapasitas 200 kursi. Namun, hingga saat pelepasan, tercatat sebanyak 185 mahasiswa yang telah terdaftar sebagai peserta mudik.

“Lima bus besar, satu bus medium, dan empat Hiace telah disiapkan. Kapasitas bus besar sekitar 40-45 kursi, dan semua armada akan mengantar pemudik hingga terminal tujuan,” jelasnya.

Ia menambahkan, untuk mahasiswa yang mudik ke Sumbawa dan Kabupaten Sumbawa Barat (KSB), telah disiapkan kendaraan Hiace dengan kapasitas masing-masing 30 kursi. Proses registrasi masih berlangsung untuk memastikan kuota terpenuhi.

Program mudik gratis ini sepenuhnya didukung oleh berbagai pihak tanpa membebankan biaya kepada mahasiswa atau masyarakat. Dinas Perhubungan NTB menyampaikan terima kasih kepada para pihak yang telah bergotong royong dalam menyukseskan program ini.

“Pertamina mendukung penyediaan BBM, Jasa Raharja dan Grab membantu dalam konsumsi, sementara armada transportasi disediakan oleh PO DAMRI, Sinar Rejeki, Sumba Utama, dan Pancasari,” ungkap Faozal.

Program mudik gratis ini menjadi bentuk kepedulian Pemerintah Provinsi NTB terhadap mahasiswa yang ingin merayakan Lebaran bersama keluarga di kampung halaman.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *