google-site-verification=ifJPc0uzRA4Y4Fdt8VWeGvttPAD7V18nkgstdtOyxms Polisi Buru Pelaku Pembuangan Bayi di Lombok Tengah - Radar NTB

Polisi Buru Pelaku Pembuangan Bayi di Lombok Tengah

  • Bagikan
Polisi Buru Pelaku Pembuangan Bayi di Lombok Tengah
Polisi Buru Pelaku Pembuangan Bayi di Lombok Tengah

LOMBOK TENGAH radarntb.com – Anggota Polisi dari Kepolisian Resor atau Polres Lombok Tengah buru pelaku pembuangan bayi baru lahir di Kabupaten Lombok Tengah. Bayi yang dibuang itu diduga hasil hubungan gelap.

Sesosok bayi laki-laki tersebut dibuang oleh orang tak dikenal didepan gerbang milik salah seorang warga bernama Hatif di Dusun Jurang Sate  Desa Sepakek, Kecamatan Pringgarata, Lombok Tengah, Selasa (26/09/2023).

Kapolres Lombok Tengah AKBP Iwan Hidayat, SIK, melalui Kapolsek Pringgarata AKP Sulyadi Muchdip menyampaikan, saat ini kasus tersebut masih dalam proses penyelidikan untuk mengetahui siapa pelaku pembuangan bayi itu.

“Saat ini kami masih lidik pelaku,” kata Sulyadi.

Saat ini kata Sulyadi, anak baru lahir tersebut sudah dibawa ke puskesmas pringgarata dan dilaporkan dalam kondisi sehat.

Ia menyatakan, menurut tim medis memperkirakan proses persalinan tersebut dilakukan secara normal dengan dibantu oleh Bidan.

Sebab, terlihat dari tali pusar anak tersebut, posisinya sudah dijepit menggunakan klem tali pusar.

Dilanjutkannya, kronologi penemuan anak kecil itu terjadi pada hari Senin tanggal 25 September 2023 sekitar pukul 20.00 wita.

Dimana saat itu saksi bersama temannya yang bernama Tia dan Ono melihat seorang pria dan wanita berboncengan menggunakan sepeda motor jenis Honda datang dari arah barat membawa bayi.

“tiba tiba berhenti didepan rumah milik saudara Hatif, beberapa saat kemudian wanita tersebut menyerahkan anak tersebut yang dibawanya tadi kepada pria yang memboncengnya tersebut yang kemudian pria tersebut selanjutnya meletakkan/meninggalkan bayi tersebut didepan gerbang rumah milik saudara Hatif,” jelasnya.

Setelah pelaku menaruh bayi tersebut didepan gerbang, kedua orang ini kemudian bergegas kabur menuju ke arah jalan timur.

“kemudian kedua terduga pelaku tersebut langsung melarikan diri kearah timur,” tutup Kapolsek.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *