MANDALIKA radarntb.com – Race ke-2 BMW M2 pada ajang Mandiri Mandalika Festival of Speed (MFOS) putaran ke-2 yang berlangsung di Pertamina Mandalika International Circuit atau Sirkuit Mandalika, Minggu (13/10/2024) berlangsung seru dan menjadi tontonan menarik abagi para pecinta otomotif, Dikco Prastyo berhasil kuasai podium tertinggi BMW M2, Hery dan Rezky menguntit ketat.
Seri balapan BMW M2 ini merupakan kategori yang dipertandingkan pada jang Mandiri Mandalika Festival of Speed (MFOS) yang digelar oleh Mandalika Grand Prix Association (MGPA) bersama sejumlah sponsornya, seperti Pertamina, Bank Mandiri, Walss dan lain-lain.
Race ke-2 ini menjadi seri pamungkas dalam gelaran Mandiri Mandalika Festival of Speed (MFOS) putaran ke-2 tahun 2024 ini dan menjadi race ke-4 dari pertama digelar sejak Agustus lalu. Untuk putaran berikutnya tiga dan empat, akan digelar November mendatang.
Direktur utama Mandalika Grad Prix Association (MGPA) Priandhi Satria menjelaskan, Mandiri Mandalika Festival Of Speed (MFOS) ini akan digelar sebanyak 4 kali tahun 2024 ini.
Putaran pertama pada akhir Agustus hingga September 2024, putaran ke-2 Oktober dan putaran ketiga dan empat akan berlangsung November mendatang.
Kelas yang dipertandingkan yakni Forsche Sprint Challenge, BMW M2 dan kelas campur pada ajang time attack.
“Untuk kejuaraan Nasional yakni Forsche Sprint Challenge, sementara untuk BMW M2 kejuaraan club dan time attack kelas campur,” jelasnya.
“Kedepan, kita akan ajukan MFOS ini sebagai kejuaraan kelas nasional untuk semua kelas,” imbuhnya.
Race ke-2 kelas balapan BMW M2 pada ajang Mandiri Mandalika Festival of Speed (MFOS) round ke-2 ini, Dikco Prastyo keluar sebagia juara pertama, disusul Hery Wirawan sebagai juara kedua, berikutnya Rezki Audrey Setiadji yang berhasil finish diurutan ke-3.