google-site-verification=ifJPc0uzRA4Y4Fdt8VWeGvttPAD7V18nkgstdtOyxms Ukir Sejarah, Band MAN 1 Loteng Sabet Juara Pertama Festival Band Pelajar se-NTB

Ukir Sejarah, Band MAN 1 Loteng Sabet Juara Pertama Festival Band Pelajar se-NTB

  • Bagikan
Ukir Sejarah, Band MAN 1 Loteng Sabet Juara Pertama Festival Band Pelajar se-NTB
Ukir Sejarah, Band MAN 1 Loteng Sabet Juara Pertama Festival Band Pelajar se-NTB

PRAYA radarntb.com – Band ekstra kurikuler (ekskul) musik dari Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Praya, Lombok Tengah (Loteng) berhasil mengukir sejarah, band bernama Mansaband ini sukses menyabet juara pertama Festival band pelajar se Nusa Tenggara Barat (NTB).

Mansaband yang terdiri dari Aisah (vocal), Rul (gitar 1), Fikri (gitar 2), Faris (bass), Ramba (drum) ini berhasil menyabet juara pada Event Nextune Student Competition yang diadakan oleh Univ Muhamaddiyah Mataram, 10 sampai dengan 12 Oktober 2024.

Dengan penampilan memukau di Event Nextune Student Competition ini, mereka berhasil mengalahkan band-band hebat pelajar dari Nusa Tenggara Barat.

Sebelumnya juga, salah satu siswi, Khindias Khifti anggota ekskul musik Mansaband juga mendapatkan juara 3 vocal solo tingkat Kabupaten Loteng di Hari Ulang Tahun (HUT) TNI pada tanggal 26 September 2024 lalu di Kodim 1620/Loteng.

Kepala MAN 1 Lombok Tengah, H. Masdiono, S.Ag.,M.Pd mengapresiasi raihan yang didapatkan anak didiknya tersebut.

Menurutnya, torehan membanggakan yang disabet band ekskul MAN 1 Loteng ini merupakan sebuah prestasi yang membanggakan.

Ia pun mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak yang sudah mendukung dan terlibat menghantarkan kesuksesan pada band musik MAN 1 Loteng ini.

“Terimakasih kepada semua team yang sudah berjuang pada event yang diikuti. Ini merupakan bukti bahwa MAN 1 Loteng selalu mempunyai talenta-talenta yang luar biasa dan pihak Madrasah juga selalu mendukung penuh para siswa dan siswi untuk berprestasi dalam bidang Akademik maupun non Akademik,” ujarnya, 15/10/24.

Sementara itu, Wakil Kepala (Waka) Kesiswaan, Halil Subagiono, S.Pd., MM berharap agar torehan ini menjadi motivasi agar siswa dan siswi lainnya untuk lebih giat berlatih.

“Jaga kekompakan, berfikir kritis dan kolaborasi, membangun komunikasi ketika latihan untuk mencapai tujuan berkompetisi yang positif dan jangan berpuas diri,” pesannya.

Sedangkan pelatih band ekskul musik MAN 1 Praya, Rayen Rizki Agussatya menambahkan, apa yang diraih Mansaband adalah buah dari kerja keras mereka.

Ia menekankan bahwa usaha tidak akan pernah menghianati hasilnya.

“Apa yang didapatkan sekarang ini berkat kerja keras latihan yang sudah dilakukan oleh semua anggota sejak sekitar sebulan yang lalu, jangan berpuas diri terus berpacu untuk berkompetisi,” kata dia.

“Terimakasih untuk semua yang sudah terlibat baik dari siswa, pelatih dan pihak sekolah. Tentunya semoga prestasi yang didapatkan bisa terus ditingkatkan dengan semangat man jadda wajada,” imbuhnya.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *