google-site-verification=ifJPc0uzRA4Y4Fdt8VWeGvttPAD7V18nkgstdtOyxms Bapelkes Mataram Kemenkes RI Jalin Kerja Sama dengan Berbagai Mitra untuk Tingkatkan Kapasitas SDM - Radar NTB
Banner Iklan Aruna

Bapelkes Mataram Kemenkes RI Jalin Kerja Sama dengan Berbagai Mitra untuk Tingkatkan Kapasitas SDM

  • Bagikan
Bapelkes Mataram Kemenkes RI Jalin Kerja Sama dengan Berbagai Mitra untuk Tingkatkan Kapasitas SDM
Bapelkes Mataram Kemenkes RI Jalin Kerja Sama dengan Berbagai Mitra untuk Tingkatkan Kapasitas SDM

MATARAM, radarntb.com – Balai Pelatihan Kesehatan (Bapelkes) Mataram Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia (RI) menandatangani perjanjian kerja sama dengan sejumlah mitra pada Kamis (30/1/2024).

Langkah ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas dan kemampuan sumber daya manusia (SDM) kesehatan di wilayah Nusa Tenggara Barat (NTB).

Adapun mitra yang terlibat dalam kerja sama kali ini antara lain:

* Dinas Kesehatan Kabupaten Lombok Barat

* Rumah Sakit UNRAM

* Fakultas Kedokteran UNRAM

* Rumah Sakit Namira Lombok Timur

* Rumah Sakit Permata Hati Lombok Timur

* Summit Institute for Development

* Dinas Kesehatan Provinsi NTB

* DPD PPSSI NTB

Kepala Bapelkes Mataram Kemenkes RI, Ali Wardana, MKS.MS.i, menyampaikan bahwa kerja sama ini merupakan langkah strategis untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan salah satunya di NTB.

“Kami menyadari bahwa peningkatan kapasitas SDM kesehatan adalah kunci utama untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat,” ujarnya.

Melalui kerja sama ini, Bapelkes Mataram dan para mitra akan menyelenggarakan berbagai pelatihan yang ditujukan kepada ASN non ASN ( Tenaga Medis dan Tenaga Kesehatan) yang bekerja di Dinas Kesehatan, fasilitas kesehatan dan lainnya.

Pelatihan ini akan fokus pada peningkatan kompetensi teknis, manajerial, fungsional serta kemampuan lainnya yang dibutuhkan untuk mendukung penyelenggaraan pelayanan kesehatan yang optimal.

“Kami berharap melalui pelatihan ini, para tenaga kesehatan dapat semakin profesional dan kompeten dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” kata Ali Wardana.

Penandatanganan kerja sama ini menjadi momentum penting dalam upaya meningkatkan kualitas SDM kesehatan.

Dengan kolaborasi yang kuat antara Bapelkes Mataram dan para mitra, diharapkan pelayanan kesehatan di semual wilayah mitra Bapelkes Mataram dapat semakin baik dan dirasakan manfaatnya oleh seluruh masyarakat.

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *